Kadishub Bolsel Cegat Kapal Pajeko Bitung Masuk Perairan Bolsel

 

BOLSEL – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Bolaang Mongondow selatan Iksan Utciah bersama team gugus tugas pencegahan covid-19 di perbatasan Posilagon mencegat kapal Pajeko asal Bitung yang akan masuk di perairan Bolsel.

 

Menurut informasi yang didapat, sekitar Pukul 06.45 Wita di pantai Posilagon kedatangan sebuah kapal nelayan pajeko yang berasal dari Bitung dan akan bersandar di pelabuhan nelayan.

Mendapat informasi tersebut, team Gugus tugas yang sedang tugas di perbatasan langsung bertolak ke pantai dipimpin oleh Kadis perhubungan darat Mohamad Iksan Utciah yang di dampingi anggota TNI dan para petugas medis.

 

Kadis Mohamad Iksan Utciah langsung memerintahkan kapal nelayan tersebut untuk kembali bertolak ke lautan agar para ABK kapal motor nelayan Asal Bitung tersebut tidak turun kedaratan dan berinteraksi dengan masyarakat Posilagon.

 

Selanjutnya para petugas team memeriksakan suhu tubuh mereka yang berjumlah dua puluh ABK dan kapten kapalnya di periksa dan suhu badan rata rata normal.

 

Kepada Speednews-manado.com, Kadishub Muhamad Iksan Utciah mengatakan bahwa tindakan pemeriksaan dalam kapal langsung itu adalah upaya Agar para ABK nelayan tidak lagi menginjakan kakinya di daratan Posilagon.

 

“Ini upaya agar pemutusan rantai jaringan virus covid-19 benar benar terputus dan tidak menyebar di masyarakat Pinolosian Timur khususnya Desa Posilagon dan sudah di perintahkan untuk kembali berlayar menuju lautan bebas,” terang kadis Iksan, Senin (13/04/20). (ML)