
TOMOHON – Pnt Dr Roland Roeroe putra Kota Tomohon kelahiran 7 Juli 1982, terlahir dari pasangan keluarga Roeroe-Montolalu aktif dalam tugas organisasi pelayanan kerohanian sebagai Ketua Komisi PKB GMIM Getemani Sario Kota Baru Manado, Anggota Komisi PKB Sinode GMIM (Koordinator Rayon Tomohon), Bendahara Komisi PKB Sinode Am Sulutteng (SAG) dan wakil Sekretaris Umum Forum Komunikasi PKB PGI.
Pnt Dr Roland juga pernah menjadi Ketua Komisi Pelayanan Anak di Getsemani Sakobar, kemudian menjadi Ketua Pemuda dan saat ini menjadi Ketua Pria Kaum Bapa (P/KB) wilayah Manado Sario.
Sosok ramah dan santun ini pun memiliki latar belakang organisasi profesi sebagai seorang pengusaha muda antara lain Ketua Bidang OKK Jaringan Pengusaha nasional (Japnas), Ketua Bidang Hukum dan Advokasi BPL Gapensi DKI Jakarta, Badan Pengawas (Banwas) Primer Koperasi Ikatan dokter Indonesia.
Pnt Dr Roland Roeroe saat ini memiliki perusahaan yang membawahi beberapa anak perusahaan yang salahsatunya bergerak dibidang agro industri. Sarjana kedokteran jebolan Universitas Samratulangi (Unsrat) Manado ini sekarang dipercayakan oleh Wali Kota Manado Andre Angouw dan dr Richard Sualang sebagai Direktur Utama PD Pasar Manado.
Dirinya berkomitmen menjadikan PD Pasar Manado sebagai Pasar yang profesional yang memberikan kenyamanan bagi pedagang dan pembeli selaras dengan visi-misi Wali Kota Manado Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota dr Richard. (denny)