Tindi : Insiden Tolikara Merupakan Wujud Kelalaian Pemerintah.

Sulut41 Dilihat
Jimmy R Tindi.
Jimmy R Tindi.

Speednews-manado.com, Manado—Insiden yang terjadi di Kabupaten Tolikara Papua terus menjadi perhatian Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, bahkan para pimpinan Ormas untuk segera diselesaikan. Ketua Grakan Rakyat Anti Korupsi (GERAK) Sulut Jimmy R Tindi, ikut menyayangkan insiden tersebut bisa terjadi. Menurut Tindi, Kasus Tolikara Papua adalah cermin buruk dari Rezim Pencitraan Presiden Jokowi-JK, juga insiden Tolikara terjadi itu merupakan wujud dari kelalaian Pemerintah.

” Insiden Tolikara Papua merupakan wujud dari kelalaian Pemerintah, saya menyayangkan aparat Kepolisian yang tidak tanggap. Padahal sebelumnya sudah ada surat dari gereja tentang pelarangan terhadap umat muslim untuk merayakan Idul Fitri, seharusnya itu sudah harus diantisipasi sebelumnya,” kata Tindih, Senin (20/07/15).

Baca juga:  Sukseskan Pemilu 2024, KPU Sulut Siap Bersinergi Dengan TNI-POLRI

Disentil Tindi, terkait kinerja Kapolda Papua harus lebih tanggap dengan situasi yang ada sebelum munculnya konflik. terkesan lamban oleh pemerintahan Jokowi-JK saat ini.

”Tapi mungkin karena Kapoldanya sibuk ngurus pencalonannya di KPK, maka dia mengesampingkan hal ini. Saya mengecam pemerintah yang tidak tanggap pada persoalan ini bahkan mendesak agar Kapolda Papua segera di copot,” tegas Tindi.(romel)