Gakkumdu Gelar Rapat Persiapan Pilkada

Minahasa Utara57 Dilihat

 

Minut – Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Sentra Gakkumdu) kembali mengadakan Rapat Dalam Kantor (RDK) pada Rabu, 22 Juli 2020. Berbeda rapat kali ini dimana Gakkumdu mulai menempati kantor baru yang disiapkan oleh Bawaslu Minut.

Seluruh anggota Sentra Gakumdu memberikan suprise kepada Kepala Kejaksaan Negeri Minut Fanny Widyastuti SH MH dengan Kue Ulang Tahun, bertepatan dengan HUT Adhyaksa Ke-60

Ada hal yang cukup menarik saat Kajari Minut Fanny Widyastuti hadir. Dirinya langsung disambut surprise oleh seluruh anggota Gakkumdu dan Sekretariat Bawaslu Minut dengan kue ulang tahun karena bertepatan dengan HUT Adhyaksa ke-60.

“Terimakasih untuk rekan-rekan yang ada di Gakkumdu dan juga sekretariat Bawaslu Minut yang menyambut saya dengan surprise, kiranya dukungan ini bisa lebih membuat kejaksaan bekerja dengan baik”, ungkap Kajari Widyastuti.

Baca juga:  Bupati Joune Ganda Serahkan Bantuan Delapan Unit Ambulance dari Kementerian Kesehatan RI

Dalam rapat Gakkumdu, berbagai langkah dibahas terkait persiapan Pilkada di 9 Desember mendatang.

“Persamaan persepsi harus terus dilakukan, terutama bila ada ketidaksepahaman terkait pasal-pasal kondisi yang terjadi saat ini”, ujar Ketua Koordinator Gakkumdu Rocky Ambar.

Sementara sebagai penasehat Gakkumdu, Kapolres Minut AKBP Grace Rahakbau mengingatkan rekan-rekan Gakkumdu mampu bertugas dengan baik.

“Tentunya tugas kita ini sangat menguras tenaga, sehingga dibutuhkan kesabaran agar Pilkada di Minut ini tidak ada masalah. Semua yang digabung disini jangan gontok-gontokan, tapi tunjukkan sinergi kapanpun dibutuhkan harus ada dan juga mampu menganalisa agar tidak ada kepentingan dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang coba melemahkan setiap penanganan yang dilakukan Gakkumdu”, tegas Rahakbau diaminkan penasehat lainnya Ketua Bawaslu Minut Simon dan Kajari Fanny Widyastuti.

Baca juga:  Percepatan Pencegahan dan Penanganan Stunting, DPPKB Minut Gelar Lokakarya

Kegiatan ini dihadiri seluruh anggota Gakkumdu dan Sekretaris Bawaslu Minut Michael Polii dan para staf.

rei